Senin, 10 Juni 2019

Rest Area Penyebab Kemacetan di Jalan Tol?

Back To News - alam arus mudik dan balik lebaran 2019, cukup banyak perbincangan rest area atau tempat istirahat dan pelayanan (TIP). Hal itu menyusul beralihnya kemacetan lalu lintas dari jalan non tol seperti pantura sejak jalan tol Trans Jawa terhubung.
Rest area adalah tempat istirahat yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas umum bagi pengguna jalan tol. Pengamat Transportasi, Djoko Setijowarno mengatakan hendaknya para pemudik bisa mengukur kemampuan badannya saat lelah dan tidak mengandalkan rest area.
"Keberadaan TIP pada jalan tol di saat mudik tidak menenuhi atau menampung kebutuhan semua pemudik yang mau beristirahat atau keperluan lain," ujar Djoko dalam keterangan tertulis yang diterima AkuratOtomotif, Senin (10/6/2019).
Ia menyarankan agar pemudik lebih memilih keluar gerbang tol untuk beristirahat saat lelah ketimbang memasuki rest area. Pasalnya, Djoko mengungkapkan dampak dari hampir semua pemudik mau masuk rest area yakni menimbulkan antrian panjang dan kemacetan di ruas tol.
Pemudik bijak, tutur dia, tentunya dapat berpikir cerdas dengan tidak memaksa beristirahat di rest area. "Beristirahat keluar tol lebih bijak ketimbang berantri masuk ke TIP yang belum jelas kapan kosongnya," tandas Djoko yang juga Wakil Ketua Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI).


Sumber : Akurat.co

Meski Sibuk, Ibnu Jamil Tak Kurangi Waktu Tidur

Back To News - Aktor seni peran, Ibnu Jamil, menjadi salah satu selebritas yang begitu menggandrungi gaya hidup sehat. Meskipun memiliki kesibukan dalam dunia entertain dan olahraga, selalu tetap memperhatikan kondisi fisik.
Di balik kegiatannya yang padat, menjaga waktu tidur selalu ia tekankan. Sesibuk apapun, ia selalu coba menjaga waktu tidurnya. Sebab, ia tidak mau mengambil risiko yang membahayakan tubuh apabila memiliki jam tidur yang kurang. Hal itu sempat ia ceritakan kepada AkuratHealth di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
"Ini yang paling penting, apalagi untuk orang yang senang olahraga, jam tidurnya harus dihitung. Semalam kita tidur jam berapa nih, disesuaikan waktunya (waktu tidur) jangan sampai kurang. Kalau tidur kurang dari 5 jam, saya gak bakal berani dan maksain. Kalau kurang dari 7 jam, saya masih berani," ungkapnya.
Ada yang melatarbelakangi pria berusia 37 tahun itu enggan kurang tidur.
"Kenapa? Karena pertama kalau kita kurang tidur ya udah pasti ngantuk. Terus, tenaga yang kita miliki saat itu gak fullkarena istirahatnya gak cukup. Kalau udah ngantuk itu udah pasti gak bakal konsen. Olahraga juga gak bakal konsen, apalagi olahraga-olahraga intensitas berat," tambahnya.
Ibnu Jamil mengatakan, seseorang yang kurang tidur tidak hanya memiliki risiko gangguan kesehatan yang berbahaya, tapi juga berpengaruh ke daya tahan tubuh.
"Daya tahan tubuh itu ngaruh banget yang gua rasain. Dan itu bakal cepat atau dekat banget dengan cedera buat orang yang seneng olahraga tapi jam tidurnya kurang," tutupnya.


    Sumber : Akurat.co

    Untuk Hazard, 'Rumput Tetangga Tak Lebih Hijau'

    Back To News - Mantan pemain ChelseaPat Nevin ikut berkomentar soal keputusan Eden Hazard yang memilih untuk pindah ke Real Madrid. Pertama, Nevin mendoakan agar Hazard bisa sukses di tempat barunya, juga memberikan wejangan bagi sang gelandang bahwa 'rumput tetangga tak lebih hijau'.
    Pesan tersebut disampaikan Nevin karena ia sadar bahwa setibanya di markas El Real -julukan Real Madrid, tugas Hazard tak akan mudah. Pesepakbola 28 tahun itu akan menghadapi tantangan di level berbeda yang jauh lebih sulit ketimbang saat masih membela Chelsea.
    "Selamat Eden [Hazard], saya berharap anda menjalani masa yang baik di Real Madrid. Tapi saya juga ingin mengatakan satu hal: terkadang rumput tetangga tak lebih hijau," ujar Nevin sebagaimana dikutip dari BBC.
    Tapi semua itu kembali pada keputusan sang pemain yang memang berniat mencari tantangan baru untuk kariernya. Di mana Madrid jadi klub yang dianggap pas jadi wadah bagi perkembangan Hazard.
    Di saat yang sama Nevin juga merasa ragu, ia cemas jika nanti Hazard tak bisa langsung bersinar. Mengingat belakangan ini tim asuhan Zinedine Zidane itu tengah dalam keadaan yang terpuruk.
    "Saya sedikit cemas dengan kondisinya [Hazard] di sana, ia mungkin saja tak bisa langsung cemerlang. Karena Madrid mungkin bakal kesulitan dalam beberapa tahun ke depan," lanjutnya.
    Terlepas dari apa yang disampaikan Nevin, keputusan Hazard untuk meninggalakan Stadion Stamford Bridge sudah resmi diumumkan oleh The Blues -julukan Chelsea- pada akhir pekan lalu. Hal ini pun tak terlalu mengejutkan para penggemar Chelsea, sebab rumor kepindahan sang bintang ke Spanyol memang sudah santer dibicarakan beberapa bulan sebelumnya.
    Bagi pihak klub, perginya sang gelandang memang cukup menimbulkan sedikit penyesalan. Tapi mereka kemudian sadar bahwa tak bisa menghalangi perkembangan sang pemain. Apalagi keputusan Hazard pergi ditutup dengan manis karena ia juga menghantarkan tim meraih trofi Liga Europa 2019 yang sekaligus jadi musim terakhirnya.
    Melihat torehan apik Hazard sebelum hengkang, Nevin kemudian mengaku senang dengan sosok sang bintang yang begitu cemerlang. Ia kemudian kembali mendoakan agar Hazard bisa mendulang sukses sama seperti saat ia membela The Blues.
    "Saya senang mengetahui bahwa pria baik seperti dia [Hazard] bisa dibiarkan bersinar dan menjadi spesial, saya menyukai pribadinya. Harapan saya untuknya, semoga ia tetap bisa membawa klub barunya bersinar seperti di sini [Chelsea]," tandas Nevin.[]


    Sumber : Akurat.co

      18 Museum dan Tempat Wisata di Jakarta Bakal Tutup pada Lebaran Pertama

      Back To News - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Pariswisata dan Kebudayaan akan menutup sedikitnya 18 museum dan tempat wisata di Ibu Kota pada hari Idul Fitri 1440 H nanti.
      Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Edy Junaedi mengatakan semua museum itu hanya di tutup sehari saja.
      Keesokan harinya atau Lebaran kedua semua museum dan tempat wisata itu kembali dibuka seperti biasanya yakni mulai dari pukul 08.00 WIB dan tutup pada pukul 17.00 WIB.
      "Tutup pada hari pertama Idul Fitri. Kalau hari kedua (Idul Fitri) sudah buka lagi," kata Edy melalui keterangan tertulisnya, Senin (3/6/2019).
      Edy menjelaskan, memberhentikan sementara operasional tempat wisata dan museum yang dikelola oleh Pemprov DKI sudah diatur dalam Peraturan Gubernur No. 63 Tahun 2018 tentang Optimalisasi Kegiatan dan Penanganan Pengunjung di Tempat-Tempat Wisata Pada Hari Tertentu.
      Meski begitu, dia mengatakan pihaknya juga telah menyiapkan alternatif beberapa tempat hiburan bagi warga yang merayakan Lebaran di Ibu Kota.
      "Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta menyiapkan destinasi wisata sebagai alternatif liburan warga yang merayakan lebaran di Jakarta," ujarnya.
      Berikut daftar museum dan tempat wisata yang tutup pada hari pertama lebaran 2019:
      1. Taman Margasatwa Ragunan
      2. Monument Nasional
      3. Museum Sejarah Jakarta
      4. Museum Prasasti
      5. Museum Joang 45;
      6. Museum MH. Thamrin
      7. Museum Wayang;
      8. Museum Tekstil
      9. Museum Seni Rupa dan Keramik
      10 Museum Bahari
      11. Museum Taman Arkeologi Onrust
      12. Museum Rumah Si Pitung
      13. Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan
      14. Kawasan Kota Tua
      15.Kawasan Taman Ismail Marzuki
      16.Anjungan DKI Taman Mini Indonesia Indah
      17. Lapangan Banteng
      18. Tugu Proklamasi. 


      Sumber : Akurat.co

      Kalahkan Inggris, Koeman Puji Habis Performa De Jong

      Back To News - Pelatih Tim Nasional BelandaRonald Koeman memuji penampilan Frenkie de Jong saat menaklukkan Inggris dengan skor 3-1 pada babak semifinal UEFA Nations League di Estadio D. Afonso Henriques,Guimaraes, Portugal, Jumat (7/6) dini hari wib. Gelandang anyar Barcelona itu dinilai Koeman pantas meraih predikat man of the match.
      Menghadapi semifinalis Piala Dunia 2018 nyatanya tak membuat De Jong gugup. Ia justru tampil menonjol dalam permainan Belanda baik saat menyerang atau bertahan.
      Dominasi De Jong dalam pertandingan tersebut juga terlihat dari data statistik. ia menjadi pemain terbanyak yang melakukan sentuhan, operan, tekel sukses, dan intersep.
      De Jong menjadi metronom di lini tengah Belanda dengan mencatatkan 128 kali sentuhan dan 105 operan. Sementara dalam bertahan, ia tercatat lima kali melakukan tekel sukses dan tiga kali intersep.

      Dominasi De Jong dalam pertandingan tersebut juga terlihat dari data statistik. ia menjadi pemain terbanyak yang melakukan sentuhan, operan, tekel sukses, dan intersep.
      De Jong menjadi metronom di lini tengah Belanda dengan mencatatkan 128 kali sentuhan dan 105 operan. Sementara dalam bertahan, ia tercatat lima kali melakukan tekel sukses dan tiga kali intersep.
      "Sebagian besar orang selalu melihat apa yang dia lakukan dengan bola, betapa tenangnya dia. Namun lihat juga saat dia bertahan," ujar Koeman usai laga dilansir dari Bein Sports.
      "Dia memenangkan begitu banyak bola. Dia membuatnya terlihat mudah."
      Gaya permainan De Jong sangat mirip dengan yang biasa dilakukan Sergio Busquets bersama Barcelona dan Timnas Spanyol. Maka menjadi hal yang wajar saat El Barca -julukan Barcelona- rela mengeluarkan dana sebesar 75 juta Euro atau setara dengan Rp 1,2 triliun untuk menebusnya dari Ajax Amsterdam.[]


      Sumber : Akurat.co