Jumat, 26 Juli 2019

Investor Pikir Ulang Berinvestasi Karena Permukaan Tanah Di Kota Semarang Ambles

Back To News - Penurunan permukaan tanah imbas perubahan iklim global menjadi ancaman serius bagi warga kawasan pesisir, salah satunya adalah Kota Semarang. Data yang dirilis Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), beberapa kawasan pesisir akan naik 25 hingga 50 cm pada tahun 2050 dan 2100.
Sementara itu, Pakar tata kota asal Universitas Dianuswantoro, Bambang Setyoko mengatakan beberapa kawasan di sepanjang pantai utara Kota Semarang memang mengalami land settlement atau ambles. 

Menurutnya, penyebab amblesnya beberapa kawasan di Kota Semarang itu antara lain karena menjamurnya bangunan-bangunan, seperti hotel, mall, shoping center dan lain-lain.

"Penyebab lainnya adalah pengambilan air tanah yang tidak terkendali. Hal itu menyebabkan air yang ada di dalam tanah kosong," kata Bambang kepada Akurat.co, Jumat (26/7).

Penurunan tanah di Semarang hampir setiap tahun terjadi, di antaranya di wilayah Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Bandarharjo, Johar, Kemijen dan Boom Lama. Daerah-daerah tersebut dulunya merupakan roda perekonomian yang ada di Kota Semarang. Namun, keadaan tanah yang tidak stabil membuat banyak investor pikir ulang untuk berinvestasi di kawasan tersebut dan memilih investasi di kawasan Kendal, Mranggen, Mijen dan juga Gunung Pati. 

"Kan bisa dilihat banya PT besar seperti PT Kubata pindah di daerah Mijen. Hal itu disebabkan kawasan Semarang sudah tidak layak untuk dijadikan tempat berbisnis," ujar Bambang. 

Sampai saat ini, Bambang belum bisa mengukur berepa dalam tanah yang mengalami land settlement setiap tahunnya. Hal itu disebabkan perbedaan struktur tanah yang ada di masing-masing kawasan.

"Yang pasti setiap tahunnya tanah di tempat-tempat tadi ada yang ambles," ujar Bambang.



Sumber : Akurat.co

Sekiranya ada 150 Orang yang Tenggelam di Laut Mediterania

Back To News - Banyak pengungsi dan migran tenggelam karena perahu karet mereka bocor di lepas pantai Libya, Laut Mediterania. Juru bicara penjaga pantai Libya, Ayoub Qasim, menjelaskan bahwa dua perahu membawa sekitar 300 orang tenggelam sekitar 120 km timur ibu kota Tripoli, dan 134 orang lainnya berhasil diselamatkan.
Organisasi Internasional untuk Migrasi (IOM) menyatakan di Twitter bahwa lebih dari 150 orang dikhawatirkan tenggelam saat 145 orang diselamatkan dan kembali ke Libya setelah insiden itu.

Juru bicara badan pengungsi Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNHCR), Charlie Yaxley, menyatakan para korban selamat dibawa oleh nelayan lokal dan dibawa ke pantai oleh penjaga pantai Libya. 

“Kami perkirakan 150 migran kemungkinan hilang dan tewas di laut. Korban tewas termasuk wanita dan anak,” kata dia, dilansir Al Jazeera.

 “Tragedi Mediterania terburuk tahun ini baru saja terjadi,” ujar Filippo Grandi, komisioner tinggi untuk pengungsi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Grandi meminta negara-negara Eropa kembali melakukan misi penyelamatan di Mediterania yang dihentikan setelah keputusan Uni Eropa (UE). Dia juga meminta diakhirinya penahanan migran di Libya. 

Qasim menjelaskan, sebagian besar orang yang diselamatkan dari laut berasal dari Ethiopia dan lainnya warga Palestina dan Sudan. []


Sumber : Akurat.co

Penyebab Terbesar Inflasi Juli 2019 Adalah Cabai Rawit

Back To News - Perry Warjiyo Sebagai Gubernur Bank Indonesia (BI) memperkirakan Inflasi besar pada bulan Juli 2019 mencapai 0,23 persen. Perkiraan Inflasi tersebut masih dalam angka yang rendah dan terkendali.
"Kalau dihitung itu terjadi mtm kalau (year to year) 3,23 persen. Masih tetap rendah terkendali dan ini tetap akan mengkonfirmasi perkiraan kami bahwa akhir tahun Inflasinya insyaAllah dibawah 3,5 di titik tengah sasaran kita," katanya di Jakarta, Jumat (26/7/2019).
Namun, menurut Perry, terdapat komoditas yang menjadi penyumbang Inflasi di bulan Juli 2019 yakni cabai rawit. Bahkan, cabai rawit diperkirakan menyumbang hampir-hampir separuh total Inflasi sebesar 0,12 persen.
Hal ini dikarenakan musim panen diluar jadwal. Sehingga, Perry berharap masyarakat mulai mengubah kebiasaan untuk beralih ke konsumsi cabai kering.
"Cabai rawit itu berkaitan dengan tentu aja musiman panen yang diluar jadwal jadi memang pola konsumsi dari masyarakat yang harus mulai kita biasakan. Kalau memang pedas tidak harus fresh, karena sudah mulai cabai dalam cabai kering enak tetap pedesnya," jelasnya.
Disisi lain, penyumbang Inflasi adalah emas perhiasan sebesar 0,6 persen. Sementara, deflasi terjadi pada tarif angkutan antar kota yang masih menurun 0,08 persen bawang merah juga turun 0,06 persen, serta tarif angkutan udara juga masih turun 0,02 persen.
"Kemudian ada tomat sayur daging ayam juga tarif angkutan udara juga masih turun 0,02 persen," ungkapnya.[]

Sumber : Akurat.co

Warganet: Perizinan Senjata Api untuk Aparat Harus Diperketat

Back To News - Kasus penembakan di Polsek Cimanggis, Jalan Raya Bogor menewaskan Bripka Rahmat Efendy. Korban dibunuh oleh sesama polisi, Bripka RT pada Kamis (25/7/2019) malam.
Kasus penembakan ini menjadi Viral baik di media massa maupun media sosial. Berbagai pihak mendoakan Bripka Rahmat agar khusnul khotimah. Sementara, terhadap pelaku banyak yang meminta agar dihukum seadil-adilnya.
"Innalilahi wa innailaihi rojiun???? insyaallah khusnul khatimah, karena beliau sedang menjalankan tugasnya????????," tulis K_haidir di kolom komentar @depok24jam dikutip AKURAT.CO, Jumat (26/7/2019). 
"Pak Rahmat teman kaka saya:( dia baik banget:'( tinggal di daerah rumahku," ujar @dedew02.
"Gimana mau jadi pelayan masyarakat polisi vs polisi main tembak saja. Cek psikologi semua polisi yang pegang senjata. Nanti warga sipil ditembakin cuma karena emosi," timpal @ariefpratama350.
"Perizinan senpi untuk aparat harus diperketat. Seleksi test psikologinya juga. Edan gak kebayang emosi dikit main tembak," balas @locogesrek.


Sumber : Akurat.co

Peluang Atlet Putri Akan Terancam Jika Transgender Diizinkan Bertanding

Back To News - Menjelang Olimpiade Tokyo 2020, pertentangan terkait aturan atlet transgender kembali mengemuka. Jika Komite Olimpiade Internasional (IOC) mengizinkan atlet transgender terlibat di Tokyo tahun depan, maka muncul kekhawatiran bahwa atlet putri tidak bisa bersaing.
Pandangan tersebut disampaikan oleh mantan perenang Inggris peraih medali perak Olimpiade Moskow 1980, Sharron Davies. Davies menyampaikan pendapatnya berkaca dari penampilan salah satu atlet angkat besi transgender Selandia Baru, Laurel Hubbard.
Sebagaimana dilaporkan BBC, Hubbard, 41 tahun, berpeluang menjadi atlet transgender pertama yang memenangi medali olimpiade dengan status atlet putri di Tokyo tahun depan. Sejauh ini, Hubbard telah memenangi dua medali emas di Pacific Games (pesta olahraga Oseania).
Menurut Davies, aturan pengurangan kadar testoteron dianggap tak serta-merta membuat atlet transgender setara dengan atlet putri tulen. Atlet transgender yang memilih menjadi wanita meski terlahir sebagai lelaki, ucap Davies, tetap memiliki keuntungan biologis di masa pubertasnya.
“Saya menemukan hal di luar kebiasaan bahwa (Hubbard memenangi medali) adalah ke mana kita harus bergerak sebelum IOC membuka matanya,” kata Davies.
“Saya merasa positif bahwa hal-hal akan berubah tetapi masalahnya adalah kita akan melemparkan para (atlet) putri ke dalam ‘kolong bus’ sebelum (aturan) itu dirubah.”
Bersama pemilik dua medali olimpiade, Dame Kelly, dan pemegang rekor marathon dunia, Paula Radcliffe, Davies telah berkirim surat kepada Presiden IOC, Thomas Bach, untuk meninjau keuntungan biologis yang diperoleh atlet transgender.
Namun, Davies menyebut lembaga tersebut tidak merespons dengan layak sehingga ia khawatir dengan atlet putri di Tokyo 2020. “Kami tidak mendapatkan apa-apa, bahkan tidak surat santun untuk ‘berterima kasih atas kepedulian Anda dan kami akan mempertimbangkannya’,” kata Davies.[]


Sumber : Akurat.co

Senin, 08 Juli 2019

Mikha Tambayong Siap Lanjutkan S2 ke Harvard University

Back To News - Aktris seni peran Mikha Tambayong beberapa waktu lalu mengunggah sebuah surat bahwa dirinya diterima kuliah di Harvard University, Amerika Serikat.
Hal tersebut menjadi sebuah prestasi yang membanggakan baginya. Pasalnya, ia siap melanjutkan study S2 - nya di luar negeri. 
"Ambil S2 (jurusan) Manajemen. Kebetulan aku ambil program gitu, di almamaterku ada program untuk ambil Internasional Master Harvard, jadi aku ambil," ucap Mikha Tambayong di kawasan Jakarta Selatan, Senin (8/7). 
Dijelaskan wanita pemilik nama lengkap Maudy Mikha Maria Tambayong itu, akan terbang ke Amerika Serikat pada Agustus 2019. Di Harvard University, Mikha mengambil jurusan yang berbeda dengan S1 yakni jurusan hukum. 
"Ya kebetulan aku lihat programnya bagus, aku bisa dapat kelas di luar, terus juga mungkin lebih relevan sama pekerjaanku sekarang karena aku punya bisnis juga," terang Mikha.
"Jujur aku senang banget bisa keterima disana (Harvard University)," sambungnya.[]


Sumber : Akurat.co

Balotelli siap-siap berurusan dengan pihak berwajib, Gara-gara suruh Pria Terjun Ke Laut dengan Vespa

Back To News - Masih ingat tantangan konyol Mario Balotelli ke pemilik bar di Naples, Italia? Ya, Balotelli meminta pemilik bar di sana untuk terjun ke laut menggunakan vespanya dan hanya mengenakan celana dalam.
Pria, yang kemudian diketahui bernama Catello Buonocore, memenuhi tantangan mantan bintang Manchester City tersebut. Sebagai imbalan ia mendapatkan uang tunai sebesar kurang lebih Rp32 juta.
Tetapi saat ini aksi tersebut dilaporkan ke polisi atas tuduhan "judi dan aksi kriminal" demikian dilaporkan Football Italia, dilansir Selasa (9/7/2019).
Jika terbukti, Balotelli siap-siap berurusan dengan pihak berwajib.
Tantangan berawal saat Balotelli tengah menghabiskan liburan di sana. Secara iseng ia meminta Buonocore terjun ke laut dengan vespanya. Tantangan diselesaikan dengan sukses.
Buonocore lalu mendapatkan uang yang dijanjikan Balotelli. Si pria merasa tidak rugi. Dalam pengakuannya ke Football Italia, ia bercanda bahwa harga vespanya hanya senilai Rp9 jutaan. Artinya ia untung Rp23 juta dari mengikuti tantangan konyol tersebut. "Vespaku cuma seharga Rp9 juta, lho," akunya.
Balotelli mengunggah video saat proses tantangan tersebut di akun Instagramnya. Hingga Selasa (9/7/2019) video tersebut mendapatkan 1,9 juta view dengan puluhan ribu komentar. Balotelli juga sempat memuat Insta Stories yang memvideokan saat mencoba menghidupkan kembali mesin motor vespa yang tenggelam di laut tersebut.[]


Sumber : Akurat.co

El Clasico Hadir Sekarang, Persija Vs Persib. Polisi Minta Ke Bobotoh agar Tak Datang Ke Jakarta

Back To News - Derbi sepak bola Indonesia antara Persija Jakarta Vs Persib Bandung akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat pada Rabu (10/7/2019) besok dapat perhatian khusus dari aparat kepolisian.
Kabid Humas Polda Metro Jakarta Kombes Pol Raden Argo Yuwono mengaku, pihaknya mengimbau kepada suporter Persib Bandung tidak datang ke Jakarta saat pertandingan tersebut berlangsung.
"Sudah disepakati untuk penonton hanya dari Suporter Persija Jakarta saja," kata dia Selasa (9/7/2019).
Menurut dia, kesepakatan ini diambil oleh aparat kepolisian untuk mencegah terjadinya kericuhan antar penonton. Mengingat, kedua suporter ini kerap bentrok disetiap laga berlangsung.
"Kalau penonton dari Persib yang ada di Bandung, nonton di rumah kan ada televisi," tegas dia.
Argo berharap, pertandingan ini bisa berjalan dengan aman dan nyaman tanpa ada kekerasan maupun korban jiwa.[]


Sumber : Akurat.co

Cara Jitu Mengetahui Jika Terkena Phishing? Mari Kita Cari Tahu Taktik Seorang Phishing

Back To News - Phising adalah suatu metode untuk melakukan penipuan dengan mengelabui target dengan maksud untuk mencuri akun target. Merupakan salah satu cara lama dari serangan siber.
Hal ini masih menjadi ancaman nyata seiring dengan teknik yang digunakan semakin canggih. Penipuan dan berita bohong yang berkembang semakin meyakinkan serta terus ada di perbincangan dan interaksi kita di dunia maya.
Ada banyak bentuk phishing, seperti pesan teks, email, profil media sosial, dan situs web palsu. Biasanya, penipu akan mengirimkan pesan yang seolah-olah berasal dari perusahaan ternama atau berpura-pura menjadi seseorang yang Anda kenal.
Kepada AKURAT.CO, Facebook Indonesia pada hari Senin, (8/7), memberikan informasi tentang bagimana cara mengetahui jika seseorang terkena phising.
Taktik phishing yang paling umum digunakan biasanya menargetkan sisi emosional orang dengan tujuan untuk mengelabui, diantaranya seperti berikut ini:
1. Harga rendah dalam waktu yang terbatas
Menawarkan diskon menarik untuk merek yang Anda sukai. Informasi tersebut mungkin mengandung tautan ke peritel online palsu dan membuat Anda melakukan pembelian.
Ketika Anda mengkliknya, Anda diarahkan ke situs web palsu atau dibuat mengunduh malware yang mencuri informasi. Seringkali pesan phishing ini meminta Anda untuk melakukan tindakan segera atau memberikan data pribadi, seperti kata sandi atau nomor kartu kredit.
2. Saya sangat membutuhkan pertolongan Anda
Seseorang mengaku sebagai salah satu kerabat atau teman Anda mengirimkan pesan bahwa ia sedang dalam masalah dan membutuhkan dana.
Ketika Anda membalas pesan tersebut, penipu akan memanfaatkan kebaikan Anda dan memancing Anda untuk mengirimkan uang atau memberikan data pribadi.
3. Anda sangat menawan
Seseorang mengirimkan Anda pesan romantis dengan harapan untuk mendapatkan kepercayaan Anda. Waspadalah, akhir dari taktik ini adalah untuk membuat Anda mengirimkan mereka uang.
4. Selamat, Anda menang!
Pesan seperti ini mengklaim bahwa Anda telah memenangkan lotre, namun itu hanyalah pancingan dan untuk mendapatkan 'hadiah' tersebut Anda harus membayar biaya keanggotaan atau membagikan data pribadi.
Pesan ini biasanya mengandung kesalahan kata dan tata bahasa, jika diperhatikan lebih jauh, pesan ini juga memiliki tautan palsu. Mirip tautan web yang mengandung nama perusahaan atau brand, namun terdapat kesalahan dalam pengejaan.
5. Akun Anda telah diretas, namun kami bisa membantu.
Taktik ini mengklaim bahwa salah satu akun online Anda telah disusupi atau dihapus. Kabar baiknya, pengirim pesan dapat membantu Anda dengan syarat Anda harus memberikan data pribadi.


Sumber : Akurat.co

Penilaian Spider-Man Terbaik dan Terburuk di Layar Lebar?

Back To News - Film terbaru Spider-ManSpider-ManFar From Home saat ini sudah bisa disaksikan di bioskop terdekat dan siap untuk menampilkan aksi terbaik sebagai salah satu superhero terpopuler dan ikonik dalam sejarah buku komik.
Saya termasuk salah satu penggila superhero ikonik ini. Meski tidak masuk dalam taraf diehard fans, tapi saya cukup percaya diri untuk mengakui bahwa saya begitu menyukai superhero ini.
Dulu superhero ini hanya bisa saya nikmati di buku-buku komik lusuh, di koran, dan juga di serial kartunnya. Pada waktu itu, saya tidak berpikir bahwa karakter ini akan bisa ditampilkan di layar lebar.
Dan itu wajar ,karena menurut saya pada waktu itu, butuh seorang aktor dengan kemampuan atletis yang mumpuni untuk bisa menjalani aksi-aksi swing Spider-Man.  Namun semua berubah pada tahun 2003, saat Sony merilis film Spider-Man.
Diproduksi oleh Sony dengan arahan dari sutradara Sam Raimi, Spider-Man pun akhirnya hadir di layar lebar. Kemunculan perdananya itu sukses besar, karena dengan biaya produksi sebesar 139 juta dollar AS, Spider-Man mampu mendapat pemasukan sebesar 403,7 juta dollar AS.
Sukses Spider-Man  membuat Sony menjadi “Percaya diri” dan  menghadirkan sejumlah film manusia laba-laba seperti Spider-Man 2 (2004), Spider-Man 3 (2007), The Amazing Spider-Man (2012), The Amazing Spider-Man 2 (2014), Spider-Man:Homecoming (2017), Spider-Man: Into the Spider-Verse (2018), dan Spider-ManFar From Home (2019).
8 film Spider-Man itu, secara pribadi, sudah saya tonton paling tidak lebih dari satu kali. Tiga film Spider-Man yang pertama sudah acap kali di tayangkan di media nasional di Indonesia. Bagi yang menikmati layanan TV berbayar, mungkin akan sedikit lebih beruntung dapat menyaksikan tiga film lainnya. Sementara untuk film terbarunya Far From Homeyah Anda harus sedikit merogoh kocek jika ingin menyaksikannya lebih dari sekali.
Dari 8 film tersebut, saya punya daftar rangking film Spider-Man dari yang terburuk hingga yang terkeren menurut pandangan saya. Mungkin bagi anda yang juga penggemar Spider-Man, sah-sah saja jika daftar ini mungkin tidak sesuai. Pastikan saja untuk tidak lupa berkomentar mengenai daftar film Spider-Man favoritmu. Oke langsung saja kita mulai daftarnya dari urutan paling buncit (terburuk).
8. Spider-Man 3 (2007)
Harus diakui, tidak sulit bagi saya untuk menempatkan film Spider-Man 3 sebagai film Spider-Man terburuk yang pernah dibuat oleh Sony. Kok bisa begitu? Lihat bagaimana mungkin bisa film ini paling buruk buruk? Ia menampilkan Spider-Man yang bertarung melawan tiga penjahat ikonik di semesta Spider-Man. Ada Goblin, Sandman, dan Venom yang bergabung untuk menghancurkan Spider-Man. Bagaiman mungkin hal itu malah membuatnya menjadi peringkat terakhir ? Jawabannya sederhana saja: Mungkin saja.
Materi yang seharusnya bisa menjadi kelebihan dalam film ini justru berbalik menjadi materi yang menjatuhkan film ini. Iya, kehadiran tiga karakter jahat tersebut seharusnya bisa memberikan nuansa keseruan yang ingin dilihat oleh semua penggemar Spider-Man. Namun kenyataannya, dengan alur yang demikian datar, serta bangunan karakter-karakternya yang serba”nanggung”, membuat film ini tidak hadir sebagai mana mestinya.
7. The Amazing Spider-Man (2012)
Saat membuat tiga film Spider-Man perdananya yang dibawah arahan Sam Raimi, ada ketidakpuasan di jajaran petinggi Sony dengan performa Spidey di box office. Akibatnya pada tahun 2012, Sony merombak ulang Spider-Man dan menampilkan versi barunya di The Amazing Spider-ManPemeran Peter Parker tidak lagi Tobey Maguire, digantikan dengan versi yang lebih muda dan fresh, Andrew Garfield.
Dalam film keempat ini, Sutradara Marc Web memberikan pendekatan yang berbeda dari tiga film sebelumnya. Ia memberikan porsi yang sedikit “gelap” untuk membangun karakter Peter Parker dengan memberikan gambaran sekilas mengenai apa yang dialami oleh kedua orang tuanya.  
Hal yang mungkin agak sedikit mengganjal adalah bagaimana sosok Spider-Man ditampilkan. Bagi saya, kostum  itu agak sedikit aneh. Namun meski begitu, film ini menampilkan cameo terbaik dari seorang Stan Lee dibanding film-film lain yang pernah dibuat.
6. The Amazing Spider-Man 2
Film ini sebenarnya mengalami hal yang sama dengan Spider-Man 3, yaitu tidak cakap mengemas karakter villain yang harus dihadapi oleh Spider-Man. Ada Electro dan Green Goblin yang sayangnya tampil dengan standar yang biasa saja. Diantara keduanya yang paling parah adalah transformasi Green Goblin yang terkesan terburu-buru. Namun meski demikian, saya masih menyukai bagaimana aksi Spidey melawan musuh-musuhnya tersebut. Meski ada sedikit nuansa emosional yang terjadi antara Peter Parker dan Gwen yang membuat agak sedikit canggung, namun itu tidak jadi masalah.
5. Spider-Man (2003)
Film Spider-Man yang pertama kali muncul di layar lebar adalah sebuah sukses besar yang dihasilkan oleh Sony melalui tangan kreatif sutradaranya Sam Raimi. Film ini mampu menampilkan sosok Spider-Man yang riang dan menghibur. Tobey Maguire sukses membawakan karakter Spidey yang dicintai oleh banyak orang walaupun tekanan besar tentu ada di pundaknya.
4. Spider-Man 2 (2004)
Film Spider-Man 2 menurut saya adalah sebuah karya cerdas yang dihasilkan oleh Sam Raimi. Meski menangani sebuah film superhero, Raimi menyisipkan cerita dan emosi dalam karakter Spider-Man yang membuat film ini menjadi berbeda dengan film-film superhero lainnya.
Keberhasilan pengembangan karakter ternyata tidak hanya untuk Spider-Man saja. Karakter penjahat yang dihadapi oleh Spidey, Doctor Otto Octavius yang diperankan dengan baik oleh Alfred Molina, juga mendapat penanganan yang juga serius. Karakter ini membuat sebuah kesimpulan bahwa seorang penjahat itu tidaklah murni sebagai penjahat pada awalnya. Ada transformasi perubahan sikap yang bisa dikemas dengan baik oleh Sam Raimi untuk karakter yang kemudian di sebut Doctor Octopus.
3. Spider-ManHomecoming (2017)
Spider-ManHomecoming  mengawali franchise baru yang sedang dirintis oleh Sony bekerja sama dengan MarvelCinematic Universe. Film ini tidak dimulai dengan menceritakan asal – usul dari Spider-Man. Penonton dari awal sudah langsung diajak untuk melihat aktivitas dari Peter Parker, seorang anak remaja, yang kesehariannya sebagai murid dan juga Spider-Man.
Plotnya sederhana, namun justru hal itu yang membuat film ini menjadi menarik. Marvel sudah pasti melakukan tugasnya dengan baik dalam membangun film ini. Iya, Spider-Man : Homecoming  menemukan caranya untuk membuat penonton tertawa dan bersenang-senang saat menonton film ini.
Saya menonton film ini dua kali dan tidak bosan untuk menyaksikannya. Sebagai penutup Phase 3 dari Marvel Cinematic Universe (MCU), saya sama sekali tidak berharap bahwa Spider-ManFar From Home akan dibuat seperti ini.
John Watts dengan sempurna menyeimbangkan materi-materi seperti humor, kepahlawanan, dan juga petualangan ke dalam satu layar. Ada plot twist yang membuat penonton bisa geleng-geleng, ada kisah romansa ala anak muda yang dihadirkan oleh Peter Parker dan Mary Jane, namun ada juga materi yang emosional yang dibangun di film ini.
1. Spider-Man: Into The Spider-Verse (2018)
Rangking pertama dari list saya ini jatuh pada film Spider-Man: Into the Spider-Verse, sebuah film animasi produksi Sony yang memberikan kepada penonton paket lengkap baik itu dialog lucu maupun adegan aksi yang menegangkan. Cerita yang disematkan ke dalam masing-masing karakter juga bagus dan yang paling utama adalah bagaimana visualisasi film ini serta dukung dari musik ala hip hop yang semakin membuat film ini tampil dengan keren. Dan itu sebabnya film ini sukses membawa pulang Oscar 2018 untuk kategori film Animasi Terbaik.
So, itulah rangking film terbaik Spider-Man versi saya. Bagaimana denganmu ? Share pendapat mu di kolom komentar di bawah ini.[]

Sumber : Akurat.co